Monday, July 14, 2014

Statistik Piala Dunia 2014, Menjelang Pertandingan Terakhir

Sejauh ini, hingga menjelang laga final, sudah 170 gol tercetak di piala dunia 2014. Dari jumlah itu, sebanyak 6 gol dibuat oleh James Rodriguez, sang top scorer. Lalu berturut-turut 5 gol oleh Thomas Mueller, 4 gol oleh Lionel Messi, Neymar, Robin van Persie, dan 3 gol oleh Enner Valencia, Karim Benzema, Andre Schuerrle, Arjen Robben, Xherdan Shaqiri. Hanya 2 hattrick terjadi, yaitu oleh Thomas Mueller dan Xherdan Shaqiri.

Dalam hal assist, Juan Cuadrado dan Toni Kroos untuk sementara adalah juaranya, dengan 4 assist. Disusul oleh Thomas Mueller, dengan 3 assist. Ada 13 kali hadiah penalti, hanya 1 yang gagal, yaitu ketika dieksekusi oleh Karim Benzema. Ada 5 gol bunuh diri, sepertinya semua terjadi di babak grup. Gol tercepat dicetak oleh Clint Dempsey, yaitu pada detik ke-30 saat USA melawan Ghana.

Secara tim, 10% gol yang terjadi adalah milik Jerman. Sedangkan tim yang paling banyak kebobolan adalah Brazil dengan 14 gol. Separonya adalah andil Jerman. Pertandingan Brazil versus Jerman di semi final memang paling banyak mendapat sorotan karena memecahkan banyak rekor. Pertandingan ini menghasilkan gol paling banyak yaitu 8 gol (skor 7-1 untuk Jerman). Juga rekor margin gol terbesar. Dan yang paling diingat adalah keberhasilan Miroslav Klose menjadi top scorer sepanjang masa dengan 16 gol, melewati rekornya Ronaldo.

Dalam hal clean sheet, Argentina dan Belanda adalah yang terbaik dengan 4 pertandingan tanpa kebobolan. Kredit tentunya untuk kedua kiper, Sergio Romero dan Jesper Cillessen. Tim yang paling sedikit kebobolan adalah Kosta Rika, hanya kemasukan 2 gol. Sedangkan yang cuma numpang bikin 1 gol adalah Kamerun, Honduras, dan Iran. Pencetak gol termuda adalah Julian Green, 19 tahun, saat USA melawan Belgia.

No comments:

Post a Comment